Ekspose Persiapan Kenaikan Kelas RSUD TRIPAT dari Kelas C menuju Kelas B

Posted on Feb. 23, 2022

Lombok Barat, 23 Februari 2022. Kegiatan expose persiapan kenaikan kelas RSUD Tripat Kabupaten Lombok Barat dari Rumah Sakit kelas C menuju Rumah Sakit Kelas B  di Jayakarta Hotel Senggigi Lombok Barat. Kegiatan yang di buka oleh Bapak Drs Agus Gunawan selaku Asisten 1 Pemkab Lombok Barat. Dalam sambutannya beliau menyampaikan ucapan terimakasih atas kehadiran seluruh undangan dalam acara expose ini, dan memberikan apresiasi kepada Direktur dan jajarannya serta terus terus memberikan semangat. “Pemerintah daerah siap mendukung semua proses kenaikan kelas ini” ungkap beliau. Sambutan beliau di sambut tepuk tangan seluruh peserta expose yang terdiri dari Pihak Pemerintah Provinsi NTB, Jajaran Pemerintah Daerah Kabupaten Lombok Barat, Ketua Dewan Pengawas RSUD Tripat, Ketua PERSI NTB, Dinas Perijinan dan Penanaman Modal Provinsi, Dikes Provinsi, Dikes Kabupaten, Jajaran Manajemen Rumah Sakit dan Komite terkait. Dimana dalam diskusi semua pihak sepakat untuk mendukung proses kenaikan kelas RSUD Tripat menjadi kelas B. Seperti yang disampaikan oleh Bapak Asisten III Pemkab Lobar  H Ilham Spd Mpd menyampaikan kenaikan kelas ini nantinya  sejalan dengan kualitas pelayanan yang harus berubah ke arah lebih baik untuk terus dijaga dan di tingkatkan. Bapak Drs. H. Fauzan Husniadi, MM selaku Ketua Dewan Pengawas juga mengatakan “ Kita berpikir satu sistem, tidak secara parsial untuk sama sama kolaborasi untuk kemajuan RSUD Tripat, kemajuan Lombok Barat dan Kemajuan NTB”.
Di kesempatan yang sama Direktur RS Tripat Drg H Arbain Ishak MM menambahkan “Ini adalah kado bagi ulang tahun ke 17 RSUD Tripat di Bulan April mendatang, untuk dapat memberikan pelayanan lebih baik lagi kepada pengguna layanan di  kab Lombok Barat khususnya dan Provinsi NTB pada umumnya, sekaligus mengucapkan terimakasih kepada pihak keluarga besar RSUD Tripat dan Pemkab Lobar serta Pihak terkait yang turut mendukung proses kenaikan kelas ini”.
( HumasRSTripat)

Form Konsultasi Kesehatan

Ajukan permasalahan dan pertanyaan tentang kesehatan anda pada kami

Data Kunjungan Pasien [Errno 113] No route to host

Klinik Hari Ini Tutup timed out